WELCOME

Tips Menyeberang Jalan

Sabtu, 25 Juli 2009

Batasan Umur : SU (Semua Umur)
Kategori : Tips, Lingkungan

Banyaknya angka kecelakaan saat menyeberang jalan adalah sebab mengapa saya merilis tulisan ini. selamat sampai tujuan adalah tujuan kita. untuk sampai ketempat yang kita tuju. maka tulisan ini berisikan tips -tips sebelum anda melintas jalan (menyebrang). semoga dapat membantu anda.

Tips 1 : Sebelum Menyebrang

hal - hal yang paling sederhana dari menyebrang jalan dan yang sudah pernah diajarkan di kehidupan sehari - hari adalah "tengok kanan dan tengok kiri sebelum melintas (menyebrang)". semisal arah kendaraan dari titik anda berdiri adalah dari arah kanan anda menuju kekiri anda berarti anda harus menegok ke kanan. begitu sebaliknya (saya pikir hal ini semua orang juga tahu) tapi...faktanya banyak yang melupakan hal ini.

Tips 2 : Persiapkan diri anda

Setelah periapan pandangan anda tadi selesai, sebelum anda melintas untuk sampai ke sisi lain maka hal yang terpenting adalah anda harus mempersiapkan diri anda. takutnya hal yang tidak di inginkan terjadi. misal, anda tidak konsentrasi sehingga anda tidak melihat ada kendaraan berkecepatan tinggi. atau mungkin lebih parah yaitu anda terjatuh di jalan dan terjadilah kecelakaan itu tadi. maka dari itu persiapkan diri anda dalam tempo yang cepat.

Tips 3 : Menyebrang lah secara perlahan

setelah dua tahap tadi selesai terutama pada persiapan diri anda, mulai lah melihat arus kendaraan, bila menurut anda kendaraan tersebut masih jauh dari pandangan anda dan berada pada kecepatan rendah hingga nanti sampai pada titik anda menyebrang maka mulai lah menyebrang dengan catatan, anda berada pada posisi yang pas. kemudian awali langkah dengan perlahan kemudian berlari kecil.

Tips 4 : Lima jari

sekiranya anda berada pada jalan dimana kendaraan masih berjalan perlahan hingga kecepatan sedang, gunakan lima jari anda untuk memberi simbol stop atau jalan perlahan agar para pengendara menahan laju dan memberikan kesempatan anda menyebrang.

Tips 5 : Jangan paksakan diri anda.

meski anda berada dalam kondisi amat terburu - buru, jangan paksakan kondisi anda tetap lakukan proses penyebrangan dengan hati - hati karena biasanya orang yang terburu - buru tersebutlah yang sering menjadi korban kecelakaan.

Tips 6 : Berdoalah

Banyak yang menyepelekan masalah ini karena memang mungkin ada anggapan "ah...itukan hanya menyebrang tinggal jalan kan???" saya teriakan disini, jangan anda sepelekan soal berdoa. sebagai Makhluk ciptaan Tuhan kita tidak tahu kapan kita akan meninggal. bisa saja di jalan itulah tempat terakhir kita. maka dari itu awali segala sesuatunya dengan berdoa minimal basmallah (bagi Muslim)

Tips 7 : Hati - Hati simbol

Tetap lihat simbol dimana kita harus menyebrang jalan, dan gunakan zebra cross. kemudian hati - hati terhadap Mobil yang mengedipkan lampu depannya karena itu pertanda memang dia harus lewat dan sesuai peraturannya dia tidak bisa berhenti mendadak.

Tips 8 : Gunakan fasilitas

Ada zebra cross gunakan saja, ada jembatan penyebrangan apa lagi itu sangat membantu. jangan anda beranggapan "Jembatan penyebrangan membuat saya capek atau letih." kalau itu dapat menyelamatkan anda sampai tujuan mengapa tidak???. kalau anda berada di zebra cross anda akan dilindungi dan sewaktu - waktu terjadi kecelakaan saksi akan melihat, anda berada pada garis penyebrangan yang tepat.

Intinya adalah : semua ini memang hal - hal sepele yang sering dilupakan, maka dapat berdampak buruk bagi siapa saja yang melupakannya. Jadi, mulailah segala sesuatu yang anda anggap mudah menjadi hal yang terpenting agar anda sampai pada tujuan anda.

READ MORE - Tips Menyeberang Jalan

Game "Fishing Legend"

Senin, 20 Juli 2009

Batasan Umur : R (remaja)
Kategori :Game, mobile, fun
Game minggu ini yang saya bahas adalah "fishing legend" game ini bergenre arcade dan memiliki berbagai keunikan dari temanya yaitu "memancing" dan juga dari segi keunikan dari tampilan dan gameplay nya dimana kita harus menjalankan misi dan mencari berbagai jenis ikan dengan type yang berbeda - beda, menjualnya ke pedagang dan membeli dari toko alat pancing.
awalnya kita di suguhkan dengan pemandangan kota tempat dimana kita akan singgah dan menjalani kehidupan kita sebagai pemancing :



disana terdapat :
1. Tempat kita menyewa kapal untuk memancing
2. toko alat pancing
3. rumah tempat kita me- refresh HP
4. Pasar / Fish market sebagai tempat menjual hasil tangkapan ikan

Cara bermainnya sangat mudah yaitu anda diminta men-set alat - alat yang anda butuhkan lalu anda lemparkan dengan menekan "5" sesuai tenaga dan arah (hati - hati ada keterangan angin).

setelah selesai anda diminta untuk mengklik sesuai arah yang berlawanan. misal ada arah panah menunjukkan kanan anda klik kiri...begitu sebaliknya.



bila anda kehabisan umpan anda dapat mencarinya dengan bermain : mini game.
dan mini game ini cara mainnya cukup mudah, yaitu anda hanya tinggal mengikuti kemana arah hewan kecil di dalam tanah lalu anda klik "5" bila berhasil maka akan ada lingkaran hijau sebagai pertanda.
mudah bukan???

di game ini juga banyak terdapat ikan - ikan unik dan ada juga ornamental fish yang dapat anda simpan di akuarium. so ayo download di www.mofuse.mobi
READ MORE - Game "Fishing Legend"

Tips Memelihara Kelinci

Batasan Umur : SU (Semua Umur)
Kategori : Tips, Pengetahuan, Tutorial
Kebetulan saya baru saja beli hewan lucu putih bernama kelinci. Kelinci berukuran kecil nah otomatis pasti butuh perawatan, nih saya bagi tips and triknya.



1. Jangan biarkan dia minum terlalu banyak karena akan sulita bagi perutnya.
2. Jangan di gantung di ketinggian. kelinci adalah hewan lincah dan dapat menggangu kandangnya (ada pengalaman pernah terjadi)
3. Beri makan jangan hanya wortel saja kalau bisa kangkung dll.
4. jangan yang terlalu basah makanannya.
5. bila ingin memandikan pakai air hangat dan langsung keringkan kelinci.
6. Sering - seringlah bersihkan kandangnya.
7. biarkan ia berlari lincah di halaman karena dapat membuatnya lebih sehat dan kuat
8. atur keseimbangan suhu nya.
9. dan yang terpenting jagalah hewan anda sepenuh hati

silahkan coba bagaimana cara anda merawatnya di dunia virtual...







READ MORE - Tips Memelihara Kelinci